Download Permendikbud Nomor 27 Tahun 2017 pdf Beserta Lampiran
InformasiGuru.com -
Posting Komentar
PERATURAN MENTERI PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR 27 TAHUN 2017 TENTANG STANDAR KOMPETENSI LULUSAN KURSUS DAN PELATIHAN BIDANG KETERAMPILAN KEPEMANDUAN WISATA, PEMELIHARAAN TAMAN, PEKARYA KESEHATAN, PETUKANGAN KAYU KONSTRUKSI, PEMASANGAN BATA, PERANCAH, PEMASANGAN PIPA, MEKANIK ALAT BERAT, BAHASA INDONESIA BAGI PENUTUR ASING, PEMBUATAN BATIK DENGAN PEWARNA RAMAH LINGKUNGAN, PEMBUATAN MALAM BATIK, PEMBUATAN BATIK DENGAN PEWARNA SINTETIS, PEMBUATAN ALAT CANTING TULIS, DAN PEMBUATAN CANTING CAP
DOWNLOAD PERATURAN MENTERI PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN (PERMENDIKBUD) NOMOR 27 TAHUN 2017 TENTANG STANDAR KOMPETENSI LULUSAN KURSUS DAN PELATIHAN BIDANG KETERAMPILAN KEPEMANDUAN WISATA, PEMELIHARAAN TAMAN, PEKARYA KESEHATAN, PETUKANGAN KAYU KONSTRUKSI, PEMASANGAN BATA, PERANCAH, PEMASANGAN PIPA, MEKANIK ALAT BERAT, BAHASA INDONESIA BAGI PENUTUR ASING, PEMBUATAN BATIK DENGAN PEWARNA RAMAH LINGKUNGAN, PEMBUATAN MALAM BATIK, PEMBUATAN BATIK DENGAN PEWARNA SINTETIS, PEMBUATAN ALAT CANTING TULIS, DAN PEMBUATAN CANTING CAP
Untuk melaksanakan ketentuan Pasal 27 ayat (1) Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, perlu menetapkan Standar Kompetensi Lulusan Kursus dan Pelatihan.
Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 47 Tahun 2010 tentang Standar Kompetensi Lulusan Kursus, Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 31 Tahun 2012 tentang Standar Kompetensi Lulusan Kursus, dan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 5 Tahun 2016 tentang Standar Kompetensi Lulusan Kursus dan Pelatihan belum memuat bidang keterampilan kepemanduan wisata, pemeliharaan taman, pekarya kesehatan, petukangan kayu konstruksi, pemasangan bata, perancah, pemasangan pipa, mekanik alat berat, bahasa Indonesia bagi penutur asing, pembuatan batik dengan pewarna ramah lingkungan, pembuatan malam batik, pembuatan batik dengan pewarna sintetis, pembuatan alat canting tulis, dan pembuatan canting cap sehingga perlu diganti.
Berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) tentang Standar Kompetensi Lulusan Kursus dan Pelatihan Bidang Keterampilan Kepemanduan Wisata, Pemeliharaan Taman, Pekarya Kesehatan, Petukangan Kayu Konstruksi, Pemasangan Bata, Perancah, Pemasangan Pipa, Mekanik Alat Berat, Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing, Pembuatan Batik dengan Pewarna Ramah Lingkungan, Pembuatan Malam Batik, Pembuatan Batik dengan Pewarna Sintetis, Pembuatan Alat Canting Tulis, dan Pembuatan Canting Cap.
Berikut adalah tautan atau link dari Download Permendikbud Nomor 27 Tahun 2017 beserta lampiran dalam format pdf:
Berikut adalah kutipan dari Permendikbud tersebut:
Pasal 1
(1) Standar Kompetensi Lulusan Kursus dan Pelatihan yang
selanjutnya disebut Standar Kompetensi Lulusan
digunakan sebagai pedoman penilaian dalam penentuan
kelulusan peserta didik pada lembaga kursus dan
pelatihan serta bagi yang belajar mandiri dan sebagai
acuan dalam menyusun, merevisi, atau memutakhirkan
kurikulum.
(2) Standar Kompetensi Lulusan sebagaimana dimaksud pada
ayat (1) di bidang keterampilan sebagai berikut:
a. kepemanduan wisata;
b. pemeliharaan taman;
c. pekarya kesehatan;
d. petukangan kayu konstruksi;
e. pemasangan bata;
f. perancah;
g. pemasangan pipa;
h. mekanik alat berat;
i. Bahasa Indonesia bagi penutur asing;
j. pembuatan batik dengan pewarna ramah lingkungan;
k. pembuatan malam batik;
l. pembuatan batik dengan pewarna sintetis;
m. pembuatan alat canting tulis; dan
n. pembuatan canting cap.
(3) Standar Kompetensi Lulusan sebagaimana dimaksud pada
ayat (1) tercantum dalam Lampiran yang merupakan
bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Menteri ini.
Pasal 2
Peraturan Menteri ini mulai berlaku pada tanggal
diundangkan.
- 4 -
Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan
pengundangan Peraturan Menteri ini dengan penempatannya
dalam Berita Negara Republik Indonesia.
Ditetapkan di Jakarta
pada tanggal 9 Agustus 2017
MENTERI PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
REPUBLIK INDONESIA,
TTD.
MUHADJIR EFFENDY
Diundangkan di Jakarta
pada tanggal 14 Agustus
Demikian tulisan tentang
Posting Komentar untuk "Download Permendikbud Nomor 27 Tahun 2017 pdf Beserta Lampiran"
Masukan dari Anda Terhadap Tulisan Kami Akan Sangat Kami Apresiasi. Terima Kasih dan Selamat Berpartisipasi!