Buku Siswa PJOK SMP/MTs Kelas 8 Kurikulum 2013 Revisi 2017
InformasiGuru.com -
Posting Komentar
Download Buku Siswa Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjasorkes/PJOK) SMP/MTs Kelas 8/VIII Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017
Kurikulum 2013 dirancang untuk memperkuat kompetensi peserta didik dari sisi pengetahuan, keterampilan, dan sikap secara utuh. Keutuhan tersebut menjadi dasar dalam perumusan kompetensi dasar tiap mata pelajaran, sehingga kompetensi dasar tiap mata pelajaran mencakup kompetensi dasar kelompok sikap, kompetensi dasar kelompok pengetahuan, dan kompetensi dasar kelompok keterampilan. Semua mata pelajaran dirancang mengikuti rumusan tersebut.
Pembelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan(PJOK) untuk Kelas VIII SMP/MTs yang disajikan dalam Buku Siswa Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjasorkes/PJOK) SMP/MTs Kelas 8/VIII Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017 ini juga tunduk pada ketentuan tersebut. PJOK bukan mata pelajaran olahraga sebagaimana dipahami selama ini dan juga bukan materi pembelajaran yang dirancang hanya untuk mengasah kompetensi keterampilan olahraga peserta didik. PJOK adalah mata pelajaran yang membekali peserta didik dengan kemampuan untuk memiliki kebugaran dan keterampilan jasmani yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Memiliki tujuan supaya peserta didik dapat memperoleh perubahan perilaku gerak, perilaku berolahraga dan perilaku sehat. Pada akhirnya aktivitas jasmani dibarengi dengan sikap yang sesuai sehingga hasil yang diperoleh adalah optimal.
Pembelajarannya dirancang berbasis aktivitas terkait dengan sejumlah jenis gerak jasmani/olahraga dan usaha-usaha menjaga kesehatan yang sesuai untuk peserta didik Kelas VIII SMP/MTs. Aktivitas-aktivitas tersebut dirancang untuk membuat peserta didik terbiasa melakukan gerak jasmani dan berolahraga dengan senang hati karena merasa perlu melakukannya dan sadar akan pentingnya menjaga kesehatan jasmani baik melalui gerak jasmani dan olahraga maupun dengan memperhatikan faktor-faktor kesehatan yang memengaruhinya.
Buku Siswa Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjasorkes/PJOK) SMP/MTs Kelas 8/VIII Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017 ini menjabarkan usaha minimal yang harus dilakukan peserta didik untuk mencapai kompetensi yang diharapkan. Sesuai dengan pendekatan yang digunakan dalam Kurikulum 2013, peserta didik diajak menjadi berani untuk mencari sumber belajar lain yang tersedia dan terbentang luas di sekitarnya. Peran guru dalam meningkatkan dan menyesuaikan daya serap peserta didik dengan ketersediaan kegiatan pada Buku Siswa Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjasorkes/PJOK) SMP/MTs Kelas 8/VIII Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017 ini sangat penting. Guru dapat memperkayanya dengan kreasi dalam bentuk kegiatan-kegiatan lain yang sesuai dan relevan yang bersumber dari lingkungan sosial dan alam.
Berikut adalah tautan Download Buku Siswa Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (Penjasorkes/PJOK) SMP/MTs Kelas 8/VIII Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017:
Berikut adalah kutipan dari buku tersebut:
Daftar Isi
B B I. PERMAINAN BOLA BESAR .................................................. 1
1. Permainan Bola Besar melalui Aktivitas Permainan Sepak bola ............. 1
A. Gerak Spesifik Mengumpan dan Menendang Bola ......................................... 2
B. Gerak Spesifik Menggiring Bola...................................................................... 4
C. Gerak Spesifik Menahan Bola........... ........... .................................................. 5
D. Gerak Spesifik Menyundul Bola .............................................................. 6
E. F. Variasi Gerak Spesifik Pembelajaran ............................................................... Variasi Gerak Spesifik Mengumpan, Menendang, Menahan, dan Menggiring
Bola .................................................................................................................. 7
21
G. Aktivitas Bermain Sepak Bola Sederhana........................................................ 25
2. Permainan Bola Besar melalui Aktivitas Permainan Bola Voli ................. 27
A. Gerak Spesifik Mengumpan (Passing) Permainan Bola Voli ......................... 28
B. Gerak Spesifik Servis Atas Permainan Bola Voli ............................................ 30
C. D. Variasi Gerak Spesifik Pembelajaran Permainan Bola Voli ............................. Aktivitas Variasi Gerak Spesifik Passing Atas, Pasing Bawah, serta Servis
Atas Bola Voli .................................................................................................. 30
43
E. Aktivitas Bermain Bola Voli Sederhana .......................................................... 45
3. Permainan Bola Besar melalui Aktivitas Permainan Bola basket ............ 47
A. Gerak Spesifik Permainan Bola Basket ............................................................. 48
B. Variasi Gerak Spesifik Pembelajaran Permainan Bola Basket .......................... 50
C. Variasi Gerak Spesifik Permainan Bola Basket ................................................ 56
D. Bermain Bola Basket Sederhana ....................................................................... 59
Penilaian Hasil Belajar ............................................. 63
A. Permainan Bola Besar melalui Aktivitas Permainan Sepak bola ...................... 63
B. C. Permainan Bola Besar melalui Aktivitas Permainan Bola Voli ...................... Permainan Bola Besar melalui Aktivitas Permainan Bola Basket ...................... 68
BAB II. PERMAINAN BOLA KECIL ................................................................
1. Permainan Bola Kecil melalui Aktivitas Permainan Softball ..................... A. Gerak Spesifik Permainan Softball..................................................................... B. Variasi Gerak Spesifik Pembelajaran Softball.........................................
C. Aktivitas Variasi Bermain Softball................................................................
D. Aktivitas Bermain Softball Sederhana................................................................
2. Permainan Bola Kecil melalui Aktivitas Permainan Bulu Tangkis ........... A. Gerak Spesifik Pukulan Permainan Bulu Tangkis ............................................. B. Gerak Spesifik Pengembalian Pukulan Servis .................................................. C. Variasi Gerak Spesifik Pembelajaran Buklu Tangkis............... ........................... D. Variasi Gerak Spesifik Permainan Bulu Tangkis .............................
E. Aktivitas Bermain Bulu Tangkis Sederhana ..................................................... 103
3. Permainan Bola Kecil melalui Aktivitas Permainan Tenis Meja................ 106
A. Gerak Spesifik Pukulan dalam Permainan Tenis meja ................................... 107
B. Variasi Gerak Spesifik Pembelajaran Tenis meja ....................................
C. Variasi Gerak Spesifik Permainan Tenis meja ................................
D. Aktivitas Bermain Tenismeja Sederhana ........................................................
Penilaian Hasil Belajar Permainan Softball .................................................
Penilaian Hasil Belajar Permainan Bulu tangkis .......................................... 112
Penilaian Hasil Belajar Permainan Tenis meja .............................................. 126
BAB III. ATLETIK.................. ............................................................................. 131
1. Pembelajaran Atletik dengan Jalan Cepat ...................................... 133
A. Gerak Spesifik Kaki Jalan Cepat......................................................................
B. Gerak Spesifik PendaratanTelapak Kaki ........................................................... 134
C. Gerak Spesifik Gerakan Pinggul ......................................................134
D. Gerak Spesifik Gerakan Lengan ................................................................ 134
E. Variasi Gerak Spesifik Jalan Cepat ................................................................ 134
F. Aktivitas Gerak Spesifik Jalan Cepat ................................................... 136
2. Pembelajaran Atletik dengan Lari Jarak Pendek.................................. A. Gerak Spesifik Lari Jarak Pendek .............................................................. B. Gerak Spesifik Start Jongkok
Olahraga sepak bola dimulai sejak abad ke-2 dan -3 sebelum Masehi di Cina. Di masa Dinasti Han tersebut, masyarakat menggiring bola kulit dengan menendangnya ke jaring kecil. Permainan serupa juga dimainkan di Jepang dengan sebutan Kemari. Di Italia, permainan menendang dan membawa bola juga digemari terutama mulai abad ke-16.
Sepak bola modern mulai berkembang di Inggris dan menjadi sangat digemari. Di beberapa kompetisi, permainan ini menimbulkan banyak kekerasan selama pertandingan sehingga akhirnya Raja Edward III melarang olahraga ini dimainkan pada tahun 1365. Raja James I dari Skotlandia juga mendukung larangan untuk memainkan sepak bola. Pada tahun 1815, sebuah perkembangan besar menyebabkan sepak bola menjadi terkenal di lingkungan universitas dan sekolah. Kelahiran sepak bola modern terjadi di Freemasons Tavern pada tahun 1863 ketika 11 sekolah dan klub berkumpul dan merumuskan aturan baku untuk permainan tersebut. Bersamaan dengan itu, terjadi pemisahan yang jelas antara olahraga rugby dan sepak bola (soccer). Pada tahun 1869, membawa bola dengan tangan mulai dilarang dalam sepak bola. Selama tahun 1800-an, olahraga tersebut dibawa oleh pelaut, pedagang, dan tentara Inggris ke berbagai belahan dunia. Pada tahun 1904, asosiasi tertinggi sepak bola dunia (FIFA) dibentuk dan pada awal tahun 1900-an, berbagai kompetisi dimainkan di berbagai negara.
Kini, sepak bola sudah modern. Untuk bermain bola dengan baik, pemain dibekali dengan teknik dasar yang baik. Pemain yang memiliki teknik dasar yang baik cenderung dapat bermain sepak bola dengan baik pula. Beberapa teknik dasar yang perlu dimiliki pemain sepak bola adalah menendang (kicking), menghentikan atau mengontrol (stoping), menggiring (dribbling), menyundul (heading), merampas (tacling), lemparan ke dalam (trow–in), dan menjaga gawang (goal keeping). Di bawah ini akan dijelaskan beberapa teknik menendang, menghentikan, dan mengiring bola dalam permainan sepak bola.
A. Gerak Spesifik Mengumpan dan Menendang Bola
1. Gerak Spesifik Mengumpan dan Menendang Menggunakan Kaki bagian Dalam
Tahapan Pembelajaran:
(1) Posisi awal: berdiri menghadap arah gerakan, letakkan kaki tumpu di samping bola dengan sikap lutut agak tertekuk dan bahu menghadap gerakan; sikap kedua lengan di samping badan agak terentang, pergelangan kaki yang akan digunakan mengumpan diputar ke luar dan dikunci, pandangan terpusat pada bola.
(2) Gerakan: tarik kaki yang akan digunakan mengumpan ke belakang lalu ayun ke depan ke arah bola, perkenaan kaki pada bola tepat pada tengah-tengah bola.
(3) Akhir gerakan: pindahkan berat badan ke depan mengikuti arah, kaki yang digunakan mengumpan diletakkan di depan, pandangan ke depan. (lihat Gambar: 1.1)
Demikian tulisan tentang
Posting Komentar untuk "Buku Siswa PJOK SMP/MTs Kelas 8 Kurikulum 2013 Revisi 2017"
Masukan dari Anda Terhadap Tulisan Kami Akan Sangat Kami Apresiasi. Terima Kasih dan Selamat Berpartisipasi!