Ditjen GTK Segera Bentuk Ekosistem Belajar Guru
InformasiGuru.com -
Posting Komentar
Melihat jangkauan serta luas wilayah yang di Indonesia yang sangat bervariasi,
begitu juga dengan budaya serta potensi sosial ekonominya maka
GTK memiliki strategi kebijakan pendidikan yang fleksibel dalam
menyikapinya.
Salah satu strategi GTK tersebut adalah dengan
membentuk ekosistem belajar guru pada masing-masing Provinsi serta
dibuat hub yang inklusif dan relevan terhadap permasalahan yang terdapat di
masing-masing tempat tersebut.
“Salah satu strategi utama kita di
GTK adalah membentuk ekosistem belajar guru di setiap provinsi. Jadi
menurut kami ini penting karena tentunya kita ingin guru belajar, tapi kita
ingin guru belajar itu hal yang relevan, sesuai dengan tantangan pembelajaran
yang dihadapi murid-muridnya di sekolah, sesuai dengan tingkat kemampuan
gurunya yang sangat beragam itu. Diferensiasi bukan saja untuk murid,
diferensiasi untuk belajarnya guru,” papar Dirjen GTK Kemendikbud, Iwan
Syahril dalam wawancara telekonferensi, Rabu (3/6/2020).
“Dengan adanya
komunitas belajar ini, ekosistem, kita istilahkan sebagai hub-nya. Hub ini
adalah hub yang inklusif. Di hub itu, ini bukan hanya pemerintah, tapi juga
kepala sekolah boleh ikutan, guru-guru, akademisi, organisasi profesi,
penggiat pendidikan, atau mungkin sektor swasta yang ingin bagaimana caranya
guru-guru atau kepala sekolah bisa belajar dengan baik,” beber Iwan Syahril.
“Ini perlu ada di setiap provinsi. Karena apa yang relevan di Maluku, tidak
akan sama dengan apa yang relevan di Bengkulu. Apa yang relevan di Medan,
enggak sama dengan apa yang relevan di Kupang, dan lain sebagainya,” terusnya.
Dirjen GTK kemudian menerangkan bahwa muara arah tujuan dari hub adalah
semata-mata demi melayani kebutuhan belajar para peserta didik di Indonesia.
Dengan semakin aktifnya komunitas atau ekosistem belajar guru di tiap
Provinsi ini diharapkan akan memberi dampak yang baik kepada para murid karena
inti dari program tersebut adalah demi membantu agar murid mendapatkan manfaat
belajar secara optimal. Dengan guru yang semakin masif belajar maka murid akan
merasakan secara langsung kualitas transfer ilmu dari guru yang tentu akan
berbanding lurus dengan naiknya kualitas murid.
Sumber: gtk.kemdikbud
Posting Komentar untuk "Ditjen GTK Segera Bentuk Ekosistem Belajar Guru"
Masukan dari Anda Terhadap Tulisan Kami Akan Sangat Kami Apresiasi. Terima Kasih dan Selamat Berpartisipasi!